...
Hai, Sunset People !

Ditunggu ya, nanti aku kasih tau kalo udah relese

Sunset di Kebun Kembali Hadir, Kenalkan Bucephalandra Sambil Menikmati Musik

Bali, 09 September 2024

Menghadiri sebuah konser musik menjadi salah satu cara untuk tetap ‘waras’ menjalani hidup. Apalagi jika konser musik tersebut diselenggarakan di alam terbuka yang penuh dengan oksigen, tentu saja akan membuat pikiran lebih jernih dan sehat.

 

Konser yang memenuhi unsur tersebut adalah Sunset di Kebun. Program pertunjukkan yang digagas oleh PT Mitra Natura Raya (MNR) ini sudah memasuki tahun ketiga penyelenggaraannya. Pada 7 hingga 8 September 2024 ini, Sunset di Kebun diselenggarakan di Dewata Avenue, Kebun Raya Bali. Konser yang bersifat intimate show sudah memasuki fase kedua tahun ini dengan tetap menyuarakan pesan konservasi dan lingkungan

 

Untuk kali pertama dalam fase ini, Sunset di Kebun diselenggarakan di Kebun Raya Bogor pada 3 dan 4 Agustus 2024 lalu. Selanjutnya Sunset di Kebun Phase 2 ini akan digelar di Kebun Raya Cibodas dan di akhiri di Kebun Raya Purwodadi.

 

Kehadiran Sunset di Kebun Phase 2 ini digelar menyusul kesuksesan Sunset di Kebun Phase 1 di empat kebun raya yang dikelola PT MNR yaitu Kebun Raya Purwodadi, Kebun Raya Bogor, Kebun Raya Cibodas dan Kebun Raya Bali.

 

Sunset di Kebun Raya Bali kali ini menghadirkan beberapa line up yang terbagi dalam dua hari penampilan. Mereka tampil bergantian dimulai sejak pukul 12.00 hingga 20.45 WITA. Pada hari pertama akan ada penampilan eksplorasi musik dari Mella dan Matahirra. Kemudian dilanjutkan oleh sejumlah musisi ternama diantaranya Astera, Feby Putri, Nidji, dan ditutup oleh Fourtwnty.

 

Sedangkan pada hari kedua, juga ada penampilan eksplorasi musik dari Yansanjaya dan Ether. Kemudian dilanjutkan oleh deretan musisi ternama seperti Leeyonk Sinatra, Efek Rumah Kaca Ghea Indrawari dan diakhiri oleh HIVI!

 

General Manager Event Kebun Raya, Abi Irawan mengatakan Sunset di Kebun menyajikan pertunjukan dengan perpaduan alam terbuka, musik harmonis serta keintiman antara musisi dengan penggemar menjadi nilai yang menjadi daya tarik tersendiri.

 

“Sunset di Kebun tidak hanya menyuguhkan keindahan alam Kebun Raya tetapi juga menghadirkan beberapa program-program peduli lingkungan,” ujar Abi Irawan.

 

 Abi memaparkan hal yang membedakan Sunset di Kebun dengan pertunjukan lainnya adalah dengan mengusung tema intimate music show with green, conservation, and culture movement. Penonton akan diajak pada suasana lebih dekat dengan musisi favoritnya, nuansa lebih intim akan terasa, penonton lebih santai menikmati alunan musik yang lebih mendalam, bahkan sang musisi pun akan turut berbaur dengan penonton di sejuknya suasana sore hari Kebun Raya.

 

Mengenalkan Bucephalandra

 

Bukan hanya sekedar konser, Sunset di Kebun ini juga tidak melupakan fungsi utama Kebun Raya yang merupakan pusat konservasi tumbuhan. Kebun Raya juga berfungsi sebagai tempat eduwisata yang sarat akan edukasi keanekaragaman hayati Indonesia. Di sisi lain, keberadaan Kebun Raya juga diharapkan dapat memicu kecintaan terhadap lingkungan.

 

Kebun Raya berada dibawah naungan BRIN bermitra dengan PT. Mitra Natura Raya (KebunRaya.id) dalam kemitraan pelayanan publik sejak 1 Januari 2020. Kemitraan ini merupakan sinergi strategis dimana BRIN dapat menjalankan fungsi utamanya dalam kegiatan penelitian dan konservasi tumbuhan sedangkan KebunRaya.id bertugas menyelenggarakan berbagai fungsi pelayanan publik yang sesuai dengan fungsi dan pilar kebun raya, yaitu membawa pesan edukasi dan konservasi lingkungan ke masyarakat luas dengan bahasa yang sesuai dengan perkembangan zaman.

 

“Sunset di Kebun ini digelar untuk mengajak generasi muda agar lebih mengenal alam, memperkenalkan flora yang ada di Kebun Raya. Selain itu, pelaksanaan event ini diharapkan bisa memperkenalkan Kebun Raya sebagai lokasi yang nyaman dan bisa menjadi destinasi eduwisata,” ujar Abi Irawan.

 

Kebun Raya memiliki lima fungsi kebun raya yakni konservasi, edukasi, wisata, penelitian dan jasa lingkungan. Program Sunset di Kebun ini dibuat sebagai perpanjangan lima fungsi tersebut. Program ini dilakukan sebagai ajang untuk mengedukasi sisi konservasi kepada anak muda dengan memperkenalkan plant heroes pada setiap pelaksanaannya melalui bahasa musik dan program lainnya. Plant heroes kali ini adalah tanaman Bucephalandra.

 

Bucephalandra atau dikenal dengan sebutan Buce merupakan sejenis tumbuhan asli Indonesia yang termasuk ke dalam tumbuhan air. Uniknya tumbuhan ini memiliki bentuk daun yang mirip dengan tanduk banteng, bahkan beberapa spesiesnya memiliki kilauan iridescent yang memantulkan warna-warna indah saat disinari cahaya.

 

Bucephalandra pertama kali ditemukan pada tahun 1858 oleh ahli botani berkebangsaan Jerman, Heinrich Ludwig Wendland. Bucephalandra banyak yang endemik pulau Kalimantan, Indonesia. Bucephalandra hanya bisa hidup di air bersih dan mengalir sehingga menjadi indikator kesehatan sungai di Kalimantan.

 

Bucephalandra telah menjadi tanaman hias akuarium yang sangat populer sejak pertengahan abad ke-20. Bucephalandra sekarang dibudidayakan secara komersial di banyak negara untuk memenuhi permintaan pasar aquascape.

 

Selain mengenalkan Bucephalandra, pengenalan tanaman juga dilakukan lewat dekorasi di main stage yang bertema Rain Forest dengan gaya Nature Style  yang akan menonjolkan pohon Cyathea dan sentuhan beberapa warna warni Begonia sebagai cara untuk mengenalkan dua taman tematik yang ada di Kebun Raya Bali yaitu Taman Cyathea dan Taman Begonia, selain itu juga ada tanaman khas hutan hujan dataran tinggi sesuai dengan ketinggian Kebun Raya Bali di 1.250 - 1.450 mdpl. Tak lupa ada juga sentuhan kain poleng khas Bali.

Natura

Selain menikmati konser musik, penonton juga diajak untuk mengeksplorasi area hijau di Kebun Raya. Salah satu sub program Sunset di Kebun adalah Natura. Natura merupakan sebuah area yang mengajak penonton untuk mengeksplorasi ruang hijau dengan bermain dan belajar di alam terbuka. Kegiatan Natura dimulai sejak pukul 12.00 hingga 18.00 WITA.

 

Area Natura terdapat beragam kegiatan menarik, interaktif, edukatif dan kreatif yang akan menjadi pengalaman baru bagi pengujung, diantaranya kelas edukasi, rangkai bunga, merakit, warna-warni, tutur daur dan kids activity.

 

Pada kelas edukasi akan mengajarkan cara membuat dan merawat paludarium. Tumbuhan yang digunakan dalam pembuatan paludarium adalah plant heroes tersebut, yaitu tumbuhan Bucephalandra.

 

Selain itu, ada kegiatan rangkai bunga berupa flowers bouquet. Rangkai Bunga merupakan program yang bertujuan untuk memberikan pengetahuan dan mengajarkan keterampilan penonton dalam seni merangkai bunga yang cantik nan indah.

 

Kegiatan menarik lainnya di Natura adalah warna-warni, yang merupakan sebuah area yang dibuat untuk mengekspresikan diri melalui objek dan media yang penuh warna. Warna-warni bertujuan untuk memberikan ruang bagi penonton untuk menyalurkan kreativitas mereka dalam mengeksplorasi, bereksperimen, dan menemukan keindahan dalam warna-warni kehidupan. Pada area ini ada aktivitas pot painting.

 

Kegiatan lainnya ada merakit, yang merupakan sebuah program yang dibuat untuk melatih keterampilan dan mengasah kreatifitas penonton dengan merakit sebuah karya. Penonton dapat berkarya dengan menciptakan sebuah cendramata yang cantik hasil dari buah tangan mereka sendiri. Kali ini, penonton akan diajak merakit liontin resin flowers.

 

Selain itu ada kegiatan tutur daur, sebuah program edukatif dan kreatif untuk mengubah sampah atau barang yang tidak terpakai menjadi karya seni dan barang yang bernilai. Program ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menjaga lingkungan dengan cara mengurangi, mendaur, menggunakan kembali dan memberikan solusi kreatif untuk mengatasi masalah sampah dan barang yang tidak terpakai. Kali ini penonton diajak untuk mengikuti upcycle workshop.

Bagi Anda yang datang bersama anak, jangan khawatir, ada kids activity untuk anak yaitu throw ball. Anak-anak akan belajar melempar bola ke dalam lubang, berkompetisi dalam permainan mini dan bisa berkesempatan untuk mendapatkan hadiah menarik.

 

Pada area Natura, juga terdapat pop up market. Natura Pop Up Market merupakan pasar kreatif dalam suatu area yang menjadi wadah guna meningkatkan kegiatan ekonomi kreatif, dan sebagai sarana bagi lokal brand untuk mengembangkan serta mengenalkan produk lokal. Di area ini akan ada flowers market, beads accessories, plant shop, handicraft product, upcycled bag & wallet juga vinyl.

 

Culture, Conservation dan Lesstari

 

Selain program Natura, ada beberapa rangkaian kegiatan lainnya yang sesuai dengan sub program dari Sunset di Kebun yakni Culture, Conservation dan Lesstari. Program Culture yaitu sisi kebudayaan yang ingin diangkat pada pelaksanaan Sunset di Kebun adalah dengan mempertahankan kearifan budaya lokal baik melalui musik ataupun tarian yang ada dengan cara beradaptasi dan bertahan dari banyaknya gempuran modernisasi yang kian berkembang. Sunset di Kebun bekerjasama dengan sanggar kesenian lokal pada setiap pelaksanaannya. Untuk Sunset di Kebun Raya Bali Phase 2 akan mengangkat seni tradisional Rindik, suatu jenis musik tradisional yang berasal dari Bali.

 

Sementara itu, program conservation adalah konservasi sebagai salah satu dari lima fungsi Kebun Raya menjadi inisiasi awal dari penyelenggaraan Sunset di Kebun. Tujuan dari program ini adalah untuk mengenalkan pentingnya Kebun Raya sebagai ekosistem yang harus dijaga dan mengajak generasi muda untuk tetap peduli pada ekosistem flora.

 

Sedangkan program Lesstari, diambil dari kata sifat Less yang berarti mengurangi dan Lestari yang artinya keberlanjutan. Lesstari merupakan sebuah program keberlanjutan yang menekankan pada prinsip mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan demi menjaga kelangsungan hidup. Melalui program Lesstari Sunset di Kebun mengajak penonton untuk meminimalkan dampak negatif, salah satunya dampak negatif dari sampah terhadap lingkungan. 

 

Signature Menu

 

Sunset di Kebun juga dimeriahkan oleh beberapa tenant F&B dan tenant non F&B dari Kebun Raya Bali. Tak lupa signature menu Sunset di Kebun juga hadir yakni Sunset Punch dan Chicken Pops. Untuk Sunset Punch terdapat dua pilihan rasa, yaitu strawberry dan pineapple. Sementara itu, Chicken Pops juga terdiri dari dua pilihan rasa yaitu garlic dan chili mayo.

 

Selain itu, ada beberapa jenis makanan lain yang juga ditawarkan Kebun Raya Bali, Jaen Rice Bowl, Bakmie Je Tyang 212, Bun Haven, Sweet Corner, Nih, Nasi Goreng, Quick Drink & Bites (2 booth), dan Coffee Begonia. Acara ini didukung oleh BRImo, SoKlin Liquid Nature Series, Fres & Natural, Mie Sedaap, Floridina, TOP Coffee, AQUA, Tolak Angin, Jasaraharja Putera dan Amaris Hotel.

Other News


Sunset di Kebun Raya Bali 2023 Siap Digelar 8 – 9 Juli 2023, Feby Putri, Soegi Bornean dan musisi lainnya bakal tampil memesona
Sunset di Kebun Raya Bali 2023 Siap Digelar 8 – 9 Juli 2023, Feby Putri, Soegi Bornean dan musisi lainnya bakal tampil memesona

Bali, 07 Juli 2023

Gelaran musik candu bertajuk Sunset di Kebun mengusung konsep Intimate Show siap digelar di Kebun Raya Bali pada 8 – 9 Juli 2023 mendatang.

Nuansa alam yang indah yang dimiliki Kebun Raya Bali sangat memberikan motivasi dan inspirasi bagi penonton yang akan hadir. Dibalut dengan alunan harmoni...

Read More
Menyuarakan Konservasi Alam Melalui Pertunjukan Musik dengan Latar Kebun Raya
Menyuarakan Konservasi Alam Melalui Pertunjukan Musik dengan Latar Kebun Raya

Purwodadi, 25 Agustus 2023

Kebun Raya merupakan pusat konservasi yang mempunyai 5 pilar di dalamnya yaitu fungsi konservasi, wisata alam, edukasi, jasa lingkungan dan penelitian. Kebun Raya Purwodadi sebagai kawasan konservasi ex-situ memiliki ribuan koleksi tumbuhan. Kebun Raya Purwodadi merupakan satu dari 4 Kebun Raya yang ada di Indonesia yang dikelola oleh BRIN.
...

Read More
Sunset di Kebun, Ketika Konservasi Digaungkan Dengan Cara yang Unik
Sunset di Kebun, Ketika Konservasi Digaungkan Dengan Cara yang Unik

Cibodas, 28 November 2023

Kebun Raya sebagai bagian penting dari ekosistem tumbuhan yang merupakan pusat konservasi yang mempunyai 5 pilar di dalamnya yaitu fungsi konservasi, wisata alam, edukasi, jasa lingkungan dan penelitian. Kebun Raya Cibodas merupakan salah satu Kebun Raya yang ada di Indonesia yang dikelola oleh BRIN, memiliki fungsi sebagai kawasan konservasi ex-situ...

Read More
Kebun Raya hadirkan Sunset di Kebun 2024. Sebuah Program pertunjukan musik yang bersifat intimate show dengan pesan mencintai lingkungan.
Kebun Raya hadirkan Sunset di Kebun 2024. Sebuah Program pertunjukan musik yang bersifat intimate show dengan pesan mencintai lingkungan.

Bogor, 11 Januari 2024

Kebun Raya adalah merupakan pusat konservasi tumbuhan yang juga berfungsi sebagai tempat wisata yang sarat akan edukasi keanekaragaman hayati Indonesia, keberadaan Kebun Raya juga diharapkan dapat memicu kecintaan terhadap lingkungan. Indonesia saat ini memiliki 4 (empat) Kebun Raya unggulan yang dikenal oleh masyarakat luas, yaitu Kebun Raya Bogor, Kebun Raya...

Read More
Sunset di Kebun Kembali Hadir Untuk Mengenalkan Konservasi Tumbuhan dan Pesan Lingkungan Melalui Program yang Seru untuk Generasi Muda
Sunset di Kebun Kembali Hadir Untuk Mengenalkan Konservasi Tumbuhan dan Pesan Lingkungan Melalui Program yang Seru untuk Generasi Muda

Purwodadi, 15 Maret 2024

Kebun Raya merupakan pusat konservasi tumbuhan yang juga berfungsi sebagai tempat wisata yang sarat akan edukasi keanekaragaman hayati Indonesia. Di sisi lain, keberadaan Kebun Raya juga diharapkan dapat memicu kecintaan terhadap lingkungan.

Indonesia saat ini memiliki empat Kebun Raya unggulan yang dikenal oleh masyarakat luas, yaitu Kebun Raya Bogor, Kebun...

Read More
Menyuarakan Pesan Konservasi dengan Pertunjukan Musik, Program Natura dan Edukasi Melalui  Sunset di Kebun
Menyuarakan Pesan Konservasi dengan Pertunjukan Musik, Program Natura dan Edukasi Melalui Sunset di Kebun

Bogor, 29 April 2024

Setelah sukses tahun sebelumnya, empat kebun raya yang terdiri dari Kebun Raya Bogor, Kebun Raya Cibodas, Kebun Raya Purwodadi dan Kebun Raya Bali kembali menghadirkan Sunset di Kebun pada tahun 2024. Ini adalah sebuah program pertunjukan musik yang bersifat intimate show dengan pesan mencintai lingkungan. 

Kebun Raya berada dibawah naungan...

Read More
Kebun Raya Sukses Gelar Sunset di Kebun Raya Bogor,  BRIN dan Penonton Berikan Dukungan Positif
Kebun Raya Sukses Gelar Sunset di Kebun Raya Bogor, BRIN dan Penonton Berikan Dukungan Positif

Bogor, 17 Mei 2024

Kebun Raya sukses menggelar Sunset di Kebun pada 27-28 April 2024 di kebun Raya Bogor. Pertunjukan musik yang bersifat intimate show dengan pesan mencintai lingkungan ini mendapatkan sambutan yang luar biasa dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) dan juga dari para penonton.

Dalam sambutannya pada acara Sunset di Kebun...

Read More
Usung Pesan Konservasi dan Cinta Lingkungan, Sunset di Kebun Kembali Digelar di Bali
Usung Pesan Konservasi dan Cinta Lingkungan, Sunset di Kebun Kembali Digelar di Bali

Bali, 04 Juni 2024

Menyuarakan konservasi dan cinta lingkungan, Kebun Raya kembali menggelar Sunset di Kebun, yaitu sebuah program pertunjukan musik yang bersifat intimate show dengan pesan mencintai lingkungan. Kali ini, Sunset di Kebun diselenggarakan di Kebun Raya Bali pada 25 dan 26 Mei 2024. Kehadiran Sunset di Kebun Raya Bali ini menyusul kesuksesan...

Read More
Sunset di Kebun Raya Cibodas Kembali Digelar, Hadirkan Konser Musik dan Ajak Penonton Eksplorasi Area Hijau Lewat Program Natura
Sunset di Kebun Raya Cibodas Kembali Digelar, Hadirkan Konser Musik dan Ajak Penonton Eksplorasi Area Hijau Lewat Program Natura

Cibodas, 06 Juli 2024

Menyuarakan konservasi dan cinta lingkungan, Kebun Raya kembali menggelar Sunset di Kebun, yaitu sebuah program pertunjukan musik yang bersifat intimate show dengan pesan mencintai lingkungan. Kali ini, Sunset di Kebun diselenggarakan di Kebun Raya Cibodas pada 29 dan 30 Juni 2024. Kehadiran Sunset di Kebun Raya Cibodas ini menyusul kesuksesan...

Read More
Buruknya Udara Jakarta,  Sunset di Kebun Raya Cibodas Jadi Pilihan Menghirup Udara Segar
Buruknya Udara Jakarta, Sunset di Kebun Raya Cibodas Jadi Pilihan Menghirup Udara Segar

Cibodas, 08 Juli 2024

Kualitas udara Jakarta saat ini sedang tidak baik-baik saja. Hal ini sesuai dengan data dari situs IQ Air. Data tersebut menjelaskan pada hari Jumat (28/6/2024) indeks kualitas udara Jakarta berada di angka 91 atau sedang. Polutan utamanya ialah PM 2,5. Sementara pada hari Sabtu (29/6/2024) indeks kualitas udara Jakarta berada...

Read More
Sampaikan Pesan Konservasi Melalui Musik,  Sunset di Kebun Juga Bisa Eksplorasi Area Hijau Lewat Program Natura
Sampaikan Pesan Konservasi Melalui Musik, Sunset di Kebun Juga Bisa Eksplorasi Area Hijau Lewat Program Natura

Bogor, 05 Agustus 2024

Kebun Raya kembali menggelar Sunset di Kebun, sebuah program pertunjukan musik yang bersifat intimate show yang menyuarakan pesan konservasi dan cinta lingkungan. Sunset di Kebun tahun ini sudah memasuki fase kedua. Untuk kali pertama dalam fase ini, Sunset di Kebun akan diselenggarakan di Kebun Raya Bogor pada 3 dan 4...

Read More
Sunset di Kebun Kembali Hadir, Kenalkan Bucephalandra Sambil Menikmati Musik
Sunset di Kebun Kembali Hadir, Kenalkan Bucephalandra Sambil Menikmati Musik

Bali, 09 September 2024

Menghadiri sebuah konser musik menjadi salah satu cara untuk tetap ‘waras’ menjalani hidup. Apalagi jika konser musik tersebut diselenggarakan di alam terbuka yang penuh dengan oksigen, tentu saja akan membuat pikiran lebih jernih dan sehat.

 

Konser yang memenuhi unsur tersebut adalah Sunset di Kebun. Program pertunjukkan yang digagas oleh...

Read More
Mengenal Lebih Dekat Bucephalandra Lewat Sunset di Kebun
Mengenal Lebih Dekat Bucephalandra Lewat Sunset di Kebun

Cibodas, 14 Oktober 2024

Saat ini tengah marak beragam konser diselenggarakan di Indonesia, mulai dari musisi dalam negeri hingga musisi internasional. Setiap konser selalu dipadati oleh penonton yang begitu antusias melihat musisi idolanya. Akan tetapi, masih sedikit konser yang menawarkan suasana yang berbeda, biasanya konser hanya berisikan hiburan semata tanpa adanya pesan konservasi di...

Read More

Latest News
Sunset di Kebun Raya Bali 2023 Siap Digelar 8 – 9 Juli 2023, Feby Putri, Soegi Bornean dan musisi lainnya bakal tampil memesona
Sunset di Kebun Raya Bali 2023 Siap Digelar 8 – 9 Juli 2023, Feby Putri, Soegi Bornean dan musisi lainnya bakal tampil memesona

Bali, 07 Juli 2023

Gelaran musik candu bertajuk Sunset di Kebun mengusung konsep Intimate...

Menyuarakan Konservasi Alam Melalui Pertunjukan Musik dengan Latar Kebun Raya
Menyuarakan Konservasi Alam Melalui Pertunjukan Musik dengan Latar Kebun Raya

Purwodadi, 25 Agustus 2023

Kebun Raya merupakan pusat konservasi yang mempunyai 5 pilar di...

Sunset di Kebun, Ketika Konservasi Digaungkan Dengan Cara yang Unik
Sunset di Kebun, Ketika Konservasi Digaungkan Dengan Cara yang Unik

Cibodas, 28 November 2023

Kebun Raya sebagai bagian penting dari ekosistem tumbuhan yang merupakan...

Kebun Raya hadirkan Sunset di Kebun 2024. Sebuah Program pertunjukan musik yang bersifat intimate show dengan pesan mencintai lingkungan.
Kebun Raya hadirkan Sunset di Kebun 2024. Sebuah Program pertunjukan musik yang bersifat intimate show dengan pesan mencintai lingkungan.

Bogor, 11 Januari 2024

Kebun Raya adalah merupakan pusat konservasi tumbuhan yang juga berfungsi...

Sunset di Kebun Kembali Hadir Untuk Mengenalkan Konservasi Tumbuhan dan Pesan Lingkungan Melalui Program yang Seru untuk Generasi Muda
Sunset di Kebun Kembali Hadir Untuk Mengenalkan Konservasi Tumbuhan dan Pesan Lingkungan Melalui Program yang Seru untuk Generasi Muda

Purwodadi, 15 Maret 2024

Kebun Raya merupakan pusat konservasi tumbuhan yang juga berfungsi sebagai...

Menyuarakan Pesan Konservasi dengan Pertunjukan Musik, Program Natura dan Edukasi Melalui  Sunset di Kebun
Menyuarakan Pesan Konservasi dengan Pertunjukan Musik, Program Natura dan Edukasi Melalui Sunset di Kebun

Bogor, 29 April 2024

Setelah sukses tahun sebelumnya, empat kebun raya yang terdiri dari...

Kebun Raya Sukses Gelar Sunset di Kebun Raya Bogor,  BRIN dan Penonton Berikan Dukungan Positif
Kebun Raya Sukses Gelar Sunset di Kebun Raya Bogor, BRIN dan Penonton Berikan Dukungan Positif

Bogor, 17 Mei 2024

Kebun Raya sukses menggelar Sunset di Kebun pada 27-28 April...

Usung Pesan Konservasi dan Cinta Lingkungan, Sunset di Kebun Kembali Digelar di Bali
Usung Pesan Konservasi dan Cinta Lingkungan, Sunset di Kebun Kembali Digelar di Bali

Bali, 04 Juni 2024

Menyuarakan konservasi dan cinta lingkungan, Kebun Raya kembali menggelar Sunset...

Sunset di Kebun Raya Cibodas Kembali Digelar, Hadirkan Konser Musik dan Ajak Penonton Eksplorasi Area Hijau Lewat Program Natura
Sunset di Kebun Raya Cibodas Kembali Digelar, Hadirkan Konser Musik dan Ajak Penonton Eksplorasi Area Hijau Lewat Program Natura

Cibodas, 06 Juli 2024

Menyuarakan konservasi dan cinta lingkungan, Kebun Raya kembali menggelar Sunset...

Buruknya Udara Jakarta,  Sunset di Kebun Raya Cibodas Jadi Pilihan Menghirup Udara Segar
Buruknya Udara Jakarta, Sunset di Kebun Raya Cibodas Jadi Pilihan Menghirup Udara Segar

Cibodas, 08 Juli 2024

Kualitas udara Jakarta saat ini sedang tidak baik-baik saja. Hal...

Sampaikan Pesan Konservasi Melalui Musik,  Sunset di Kebun Juga Bisa Eksplorasi Area Hijau Lewat Program Natura
Sampaikan Pesan Konservasi Melalui Musik, Sunset di Kebun Juga Bisa Eksplorasi Area Hijau Lewat Program Natura

Bogor, 05 Agustus 2024

Kebun Raya kembali menggelar Sunset di Kebun, sebuah program pertunjukan...

Sunset di Kebun Kembali Hadir, Kenalkan Bucephalandra Sambil Menikmati Musik
Sunset di Kebun Kembali Hadir, Kenalkan Bucephalandra Sambil Menikmati Musik

Bali, 09 September 2024

Menghadiri sebuah konser musik menjadi salah satu cara untuk tetap...

Mengenal Lebih Dekat Bucephalandra Lewat Sunset di Kebun
Mengenal Lebih Dekat Bucephalandra Lewat Sunset di Kebun

Cibodas, 14 Oktober 2024

Saat ini tengah marak beragam konser diselenggarakan di Indonesia, mulai...